Berita

Dalam Rangka Sinkronisasi Data dan Evaluasi Penyaluran TPG Seksi PAIS Selenggarakan Bimbingan Teknis Untuk Guru PAI SMA/SMK

Selasa, 19 Desember 2023 22:20 WIB
  • Share this on:

Seksi Pendidikan Agama Islam Kantor Kementerian Agama Kabupaten Majalengka bekerjasama dengan MGMP PAI SMA dan SMK menyelenggarakan Bimbingan Teknis Sinkronisasi Data DAPODIK, EMIS dan SIAGA guru Pendidikan Agama Islam pada SMA/SMK serta evaluasi penyaluran Tunjangan Profesi Guru (TPG) tahun 2023. 

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Selasa (19/12/2023) di Gedung Aula SMKN 1 Majalengka. Adapun peserta kegiatan adalah para operator DAPODIK, SIAGA dan EMIS pada di SMA dan SMK se-Kabupaten Majalengka sejumlah 68 orang.

Dalam sambutannya, Kepala Seksi PAI Dudi Taufik Rahman, S.Ag, M.Pd. menegaskan pentingnya validitas data pada SIAGA dan EMIS.

“Validitas data sangat diperlukan untuk memastikan data GPAI yang tersaji pada SIAGA & EMIS milik Kementerian Agama sudah sesuai dengan data DAPODIK milik kementerian Pendidikan. Data yang benar, baik dan lengkap sangat diperlukan dalam melaksanakan kebijakan kementerian Agama di tahun anggaran 2024 dan seterusnya" ungkapnya.

Dudi juga menyampaikan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk meningkatkan kualitas data guru Pendidikan Agama Islam pada SMA/SMK di Kabupaten Majalengka.

Dalam kegiatan tersebut, peserta diberikan materi tentang pentingnya sinkronisasi data DAPODIK, EMIS dan SIAGA guru Pendidikan Agama Islam pada SMA/SMK. Selain itu, evaluasi penyaluran TPG tahun 2023 juga disampaikan dengan maksud agar ditahun berikutnya lebih baik lagi.

Selanjutnya kegiatan diisi dengan simulasi entry data GPAI hingga penerbitan berita acara validasi data pada EMIS oleh para operator sekolah yang dikoordinasikan JFU Seksi Pendidikan Agama Islam. Simulasi ini bertujuan untuk memastikan bahwa peserta dapat memahami cara entry data GPAI dengan benar.

Editor:
Win
Kontributor:
Endang Mu'min
Penulis:
Endang Mu'min
Fotografer:
Endang Mu'min

Kalender

September 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -