Apel Pagi

Kasi PD Pontren : Kedisiplinan Merupakan Salah Satu Nilai Fundamental Yang Harus Tetap Kita Tanamkan Dalam Diri Kita Sendiri

Senin, 5 Pebruari 2024 16:45 WIB
  • Share this on:

Majalengka (Humas). “Bapak dan Ibu yang saya hormati pertama-tama, Saya mengucapkan banyak terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya atas kehadiran bapak dan ibu untuk melaksanakan salah satu kegiatan kita yaitu apel pagi. Hal ini merupakan komitmen kedisiplinan kita dalam kesempatan sepekan sekali melaksanakan apel pagi hari Senin.” Ucap Kepala Seksi PD Pontren H. Ade Firmansyah, S.So.I. M.Pd. mengawali pembicaraannya di saat pelaksanaan Apel Pagi di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Majalengka, Senin (5/2/2024).

“Kedisiplinan merupakan salah satu nilai fundamental yang harus tetap kita tanamkan dalam diri kita sendiri”, Lanjut Ade. “Kedisiplinan bukan hanya taat dan patuh terhadap peraturan tetapi kedisiplinan merupakan salah satu untuk mencapai tujuan dan harapan pekerjaan yang akan kita laksanakan”.

Selanjutnya Ade menyampaikan informasi terkait dengan kegiatan yang akan dilaksanakan. Menurutnya ada beberapa hal atau informasi pada minggu ini yang akan dilaksanakan. Pertama pada hari ini ada dua kegiatan, yaitu pengukuhan kepala Madrasah Ibtidaiyah Negeri yang akan dilaksanakan di Aula Kementerian Agama. Kemudian dilanjutkan dengan agenda Rapat Kerja Nasional Kementerian Agama RI tahun 2024 yang akan dilangsungkan selama dua hari melalui daring yang bertempat di Aula Kantor Kementerian Agama dan diikuti oleh seluruh pejabat struktural, Kepala KUA, dan Kepala Madrasah.

Pada kesempatan tersebut, Ade juga menegaskan kembali terkait dengan agenda Capacity Building yang akan dilaksanakan pada hari Selasa (6/2/2024). “Sebagaimana diketahui bahwa kita akan melaksanakan kegiatan Capacity Building dengan agenda Touring, Senam Bersama, Offroad dan Capacity Building dan hiburan. Insya Allah agenda akan dimulai dari Kantor Kemenag Majalengka mulai jam 07.00 berangkat bersama-sama seluruh karyawan menuju lokasi Wisata Ofroad Cibuntu (WOAC) Kabupaten  Kuningan.” Tutur Ade.

Selain itu, Ade pun menyampaikan informasi terkait dengan kegiatan Seksi PD Pontren dan juga beberapa seksi lainnya.

“Saat ini memang sedang dibuka bantuan bagi pondok pesantren dan lembaga keagamaan ada bantuan untuk pondok pesantren dan Bantuan Operasional bagi Lembaga Keagamaan. Barangkali bapak dan ibu ada keluarga atau tetangga yang memiliki lembaga tersebut silahkan menghubungi kami di Seksi PD PONTREN. Selanjutnya dari seksi PHU masih tetap melaksanakan pelunasan Haji menjelang akhir waktu pelunasan pertama. Kemudian dari seksi-seksi yang lain mungkin senantiasa melakukan pelayanan rutin setiap hari.” Terangnya.

Kontributor:
Endang Mu'min
Penulis:
Endang Mu'min
Fotografer:
Endang Mu'min

Kalender

September 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -