Berita

Kepala Kantor Kemenag Majalengka Lakukan Sidak di KUA Banjaran, Talaga dan Cingambul

Sabtu, 24 Agustus 2024 10:12 WIB
  • Share this on:

Majalengka (Humas Kemenag Majalengka). Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Majalengka, melakukan inspeksi mendadak (sidak) di Kantor Urusan Agama (KUA) Banjaran, Talaga dan Cingambul pada Jumat (23/8/2024). Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari upaya pengawasan dan pembinaan terhadap kinerja dan disiplin para pegawai di lingkungan Kemenag Majalengka.

Dalam sidaknya, Kepala Kemenag Majalengka menekankan beberapa hal penting yang harus diperhatikan oleh seluruh pegawai KUA. Ia mengingatkan akan pentingnya menjaga kebersihan kantor sebagai wujud tanggung jawab dan kepedulian terhadap lingkungan kerja. Sebab kantor yang bersih mencerminkan kedisiplinan dan profesionalisme kerja para pegawai. Kebersihan juga mendukung terciptanya suasana kerja yang nyaman dan sehat.

Selain kebersihan, penampilan pegawai dan kedisiplinan kerja juga menjadi sorotan utama dalam sidak tersebut. Kepala Kemenag menegaskan bahwa penampilan yang baik dan disiplin merupakan kunci dari pelayanan publik yang baik. Terlebih, kedisiplinan adalah pondasi dalam memberikan pelayanan yang optimal kepada masyarakat. Pegawai yang kedapatan tidak ada ditempat disuruh untuk menghadap ke kantor Kemenag Majalengka Senin mendatang.

Tak hanya itu, Kepala Kemenag juga mengingatkan pentingnya kebersamaan dan kekompakan antar pegawai. Menurutnya, kerjasama yang baik akan meningkatkan efisiensi kerja dan mendorong terciptanya inovasi dalam pelayanan.

Terakhir, Kepala Kemenag juga menekankan pentingnya menjaga fasilitas kantor. Ia mengingatkan agar seluruh pegawai merawat dan menggunakan fasilitas kantor dengan sebaik-baiknya. KUA anggap sebagai rumah sendiri, aset yang diraih dengan susah payah harus dijaga, dirawat dengan sebaik baiknya.

Sidak ini diakhiri dengan ngobrol dan berfoto bersama. Ia berharap, melalui sidak ini, kesadaran para pegawai akan tanggung jawab mereka semakin meningkat dan KUA dapat menjadi contoh kantor yang bersih, disiplin, dan profesional dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Editor:
Endang Mu'min
Kontributor:
Endang Mu'min
Penulis:
Taupik Hidayat
Fotografer:
Taupik Hidayat

Kalender

September 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -