Berita

Kepala Kantor Pimpin Langsung Apel Kesadaran Nasional di Lingkungan Kemenag Majalengka

Selasa, 17 September 2024 16:10 WIB
  • Share this on:

Majalengka (Humas Kemenag Majalengka). “Alhamdulillah pada pagi ini kita bisa bersama berkumpul di sini dalam rangka melaksanakan Apel Kesadaran Nasional pada tanggal 17 setiap bulannya. Untuk itu mudah-mudahan kita selalu diberikan kesehatan oleh Allah Subhanahu Wa Ta’ala.”

Demikian hal tersebut disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Majalengka Dr. H. Agus Sutisna, S.Ag., M.Pd. disaat memimpin langsung Apel Kesadaran Nasional di lingkungan Kemenag Majalengka pada Selasa (17/9/2024). Hadir mendampingi Kasubag TU Dr. H. Heru Hoerudin, M.Ag. beserta jajaran Kepala Seksi dan Penyelenggara Zakat Wakaf, Pengawas Madrasah dan PAI, Kepala KUA Majalengka, Kepala KUA Cigasong dan Kepala KUA Panyingkiran. Selain itu, apel tersebut diikuti oleh semua JFT, JFU dan PPPK Kantor Kemenag Majalengka serta pegawai KUA.

Selanjutnya Kepala Kantor H. Agus Sutisna menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kepala KUA yang hadir beserta jajarannya yaitu KUA Cigasong, KUA Majalengka dan KUA Panyingkiran. Ketiga KUA ini tidak melaksanakan Apel Kesadaran Nasional di masing-masing KUA sehingga digabung ke Kantor Kementerian Agama.

Selain itu,  Agus juga menyampaikan bahwa penyelenggaraan MTQ Ke-54 Tingkat Kabupaten Majalengka yang telah dilaksanakan pada tanggal 10-12 September 2024 berjalan dengan lancar dan sukses. Oleh karena itu, Agus mengucapkan terima kasih kepada seluruh Panitia dan juga stakeholder atas kerjasamaya dalam mensukseskan  penyelenggaraan MTQ tersebut.

“Mudah-mudahan penilaian yang baik dan luar biasa telah disampaikan oleh PJ Bupati Majalengka dan stakeholder yang terlibat itu merupakan sebuah motivasi untuk lebih baik lagi pada tahun berikutnya. Untuk itu, saya ucapkan terima kasih kepada Kasi Bimas Islam, Kepala KUA Majalengka sebagai penyelenggara dan seluruh pegawai yang terlibat, telah memberikan pelayanan lebih terhadap masyarakat di Majalengka. Semoga menjadi amal baik kita bersama” Tutur Agus.

Terkait dengan bangunan kantor Kemenag Majalengka, Kepala Kantor mengatakan bahwa ada yang menyatakan mengenai usia bangunan kantor ini sudah 40 tahun atau 50 tahun.

“Alhamdulillah berkat playmakernya perencana dan Kasubag TU kita dapat rehab bangunan kantor InsyaAllah pada bulan Januari 2025 kita akan memiliki bangunan baru. Mohon doa dari semuanya untuk proses pembangunannya.” Ujar Agus.

Agus berharap mudah-mudahan dalam proses pembangunannya tidak ada kendala yang berarti. Menurutnya pembangunan tersebut InsyaAllah akan dimulai pada tanggal 18 September 2024.

“Mari kita saling dukung dan mendoakan serta bersyukur atas adanya bangunan yang presentative, sebagia upaya memberikan pelayanan terbaik kita terhadap masyarakat.” Harapnya.

Selain pembangunan kantor baru, pada tahun 2025 Kemenag Majalengka juga akan mendapatkan bantuan pembangunan Gedung PLHUT yang lokasinya berdampingan dengan kantor baru. Menurut informasi bahwa pada tahun 2025 Provinsi Jawa Barat akan mendapatkan 5 bangunan PLHUT dan salah satu diantaranya di dapatkan oleh Kemenag Kabupaten Majalengka.  

Editor:
Endang Mu'min
Kontributor:
Endang Mu'min
Penulis:
Endang Mu'min
Fotografer:
Endang Mu'min

Kalender

September 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -