Berita

Pembukaan Diklat Rutin Ekstrakurikuler MAN 1 Majalengka, Tekankan Pentingnya Organisasi

Sabtu, 3 Agustus 2024 16:03 WIB
  • Share this on:

MAN  1 Majalengka berkomitmen untuk mencetak lulusan yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga memiliki kepribadian yang baik dan keterampilan yang beragam. Salah satu upaya yang dilakukan adalah dengan menyelenggarakan diklat rutin ekstrakurikuler setiap hari Sabtu. Kegiatan pembukaan diklat rutin ekstrakurikuler dipimpin oleh Aceng, M. Pd didampingi oleh Wakil Kepala Madrasah Bidang Kesiswaan Iyan Arif Hasyim, M.Pd., Guru Pembina Ekstrakulikuler, Keagamaan Enok Ijah Siti  Hodijah, S.Pd, Pramuka Dian Herdiansyah, S.Pd dan Irma Nurmala, S.Pd.I, Paskibra Heni Fauziah, S.Pd, PKS Ishar Irhandi, S.Pd, PMR Juju Juariah, S.Pd.I, M.AP, Pencinta Alam Ade Rahayu Wahidin, S.Pd, Olahraga Yanyan Sulaksana, S.Pd, Kesenian Ifa Rakhmatullah, S, Sn, KIR Imam Ramdani, M.Pd, Tata Busana Nonoh Muawanah, S.Pd.

Dalam kesempatan tersebut, Aceng menyampaikan pentingnya berorganisasi.

“Ada sebuah ayat indah yang telah Allah firmankan untuk kita semua yang berkaitan dengan perintah untuk ber-amar ma’ruf nahi munkar melalui organisasi, yaitu di surat ali- imron ayat 104, yang berbunyi :

وَلْتَكُنْ مِنْكُمْ أُمَّةٌ يَدْعُونَ إِلَى الْخَيْرِ وَيَأْمُرُونَ بِالْمَعْرُوفِ وَيَنْهَوْنَ عَنِ الْمُنْكَرِ وَأُولَئِكَ هُمُ الْمُفْلِحُونَ

Dan hendaklah ada di antara kamu segolongan umat yang menyeru kepada kebajikan, menyuruh kepada yang makruf dan mencegah dari yang munkar; merekalah orang-orang yang beruntung. Dari ayat tersebut bisa kita tarik kesimpulan bahwa islam menganjurkan untuk berkumpul kemudian membuat suatu jamaah atau kelompok, atau yang sekarang sering kita sebut ORGANISASI yang dengan organisasi tersebut jalan dakwah amar ma’ruf nahi munkar menjadi semakin mudah.”  Papar Aceng

Melalui kegiatan tersebut, diharapkan siswa dapat mengembangkan potensi diri secara optimal dan menjadi pribadi yang seimbang. Selain itu, kegiatan ekstrakurikuler juga dapat mempererat hubungan antar siswa dan memperkaya pengalaman belajar.

Editor:
Win
Kontributor:
Win
Penulis:
MAN 1 MAJALENGKA
Fotografer:
MTSN 11 MAJALENGKA

Kalender

September 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -