Berita

Sebanyak 40 Guru PNS di Lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Majalengka Ikuti UKKJ

Rabu, 28 Agustus 2024 09:52 WIB
  • Share this on:

Sebanyak 40 guru Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Majalengka mengikuti Uji Kompetensi Kenaikan Jenjang Jabatan (UKKJ) periode kedua yang terdiri dari 4 orang guru pertama, dan 36 orang guru muda. Kegiatan berlangsung selama dua hari (26-27/8/2024) bertempat di MAN 2 Majalengka. UKKJ merupakan salah satu syarat yang harus dipenuhi oleh seorang guru PNS untuk dapat naik jenjang jabatan. 

Kepala Seksi Pendidikan Madrasah, Dr. Hj. Euis Damayanti, M.P.Kim menyampaikan ucapan terima kasih kepada MAN 2 Majalengka yang telah bersedia menjadi Tempat ujian Kompetensi (TUK).

“Terima kasih kepada MAN 2 Majalengka yang telah bersedia menjadi tempat pelaksanaan UKKJ.” Ujar Euis.

Euis juga menyampaikan bahwa UKKJ merupakan bagian penting dalam upaya meningkatkan kualitas Pendidikan madrasah di Kabupaten Majalengka.

“Dengan mengikuti UKKJ, diharapkan para guru dapat terus mengembangkan kompetensinya dan memberikan layanan pendidikan yang lebih baik bagi peserta didik,” imbuhnya.

Euis juga berharap, semua peserta dapat memperoleh hasil sebagaimana yang diharapkan dan bisa naik jenjang jabatan setingkat lebih tinggi.

Pelaksanaan UKKJ dipantau langsung oleh tim pemantau dari Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Jawa Barat sebanyak dua orang, yakni Evi Soviawati, M.Pd. dan Wini Widyasari, S.T. dan diawasi oleh pengawas dari Seksi Pendidikan Madrasah, A.Syarif Hidayatullah,M.Pd. dan Analis Kepegawaian, Fahmi Fachruddin, SE. dari Kantor Kemenag Kabupaten Majalengka.

A.Syarif Hidayatullah,M.Pd. menyebutkan bahwa secara umum pelaksanaan UKKJ berjalan lancar.

“Alhamdulillah pelaksanaan berjalan lancar, tidak ada kendala apapun baik dari sisi jaringan listrik, internet, serta hal teknis lainnya. Hanya saja dari 40 orang peserta ada 1 orang yang tidak hadir (tdk mengikuti), dan kita sudah berupaya untuk menghubungi namun tidak ada jawaban.” Ujar Syarif.

Kontributor:
Win
Penulis:
Win
Fotografer:
Istimewa

Kalender

September 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -