Seksi Pendidikan Madrasah

Tanamkan Pemahaman Sadar Hukum Kepada Peserta Didik, MTsN 5 Majalengka Berkolaborasi dengan Kejaksaan Negeri

Selasa, 27 Agustus 2024 22:22 WIB
  • Share this on:

Majalengka (Humas Kemenag Majalengka). Dalam rangka memberikan pemahaman kepada peserta didik terkait bahaya narkotika dan kenakalan remaja serta pembinaan taat hukum, MTsN 5 Majalengka berkolaborasi dengan Kejaksaan Negeri (Kejari) Kabupaten Majalengka menyelenggarakan program Jaksa Masuk Madrasah. Kegiatan berlangsung di aula MTsN 5 Majalengka pada Selasa (27/8/2024).

Hadir dalam kegiatan tersebut Kasub Intel, Haryadi dan Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kementerian Agama Kabupaten Majalengka, Dr. Hj. Euis Damayanti, M.P.Kim. didampingi oleh Kepala Madrasah MTsN 5 Majalengka, H. Dodo Sunandi, M.Pd.

Kasi Pendidikan Madrasah menyambut baik program tersebut dan menyampaikan terima kasih kepada Kejaksaan Negeri Kabupaten Majalengka yang telah berkolaborasi dengan madrasah dalam rangka memberikan pemahaman kepada peserta didik terkait bahaya narkotika dan kenakalan remaja serta pembinaan taat hukum.

“Terima kasih kepada Kejaksaan Negeri yang telah menjalin Kerjasama dengan madrasah untuk memberikan pemahaman penting terkait bahaya narkotika dan kenakalan remaja. Tentu hal ini penting dalam rangka membentengi peserta didik dari hal-hal yang tidak semestinya dilakukan dan mengajak peserta didik untuk menaati hukum yang berlaku.” Ujar Euis.

Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh peserta didik kelas IX didampingi oleh guru dan tenaga kependidikan. Tujuan kegiatan tersebut adalah untuk memberikan edukasi kepada peserta didik agar taat dan sadar hukum, sekaligus menjadi pencerahan kepada peserta didik tentang bahaya narkoba dan kenakalan remaja lainnya.

Pada kesempatan yang sama, Kasub Intel, Haryadi menyampaikan rasa syukur dengan terjalinnya kerjasama tersebut.

“Semoga program ini menjadi langkah awal dalam memberikan pemahaman terkait hukum kepada peserta didik MTsN 5 Majalengka, sehingga diharapkan dapat membentuk karakter peserta didik yang taat terhadap hukum.” Kata Haryadi.

Peserta didik tampak sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut, terbukti dengan banyaknya pertanyaan yang disampaikan di sesi tanya jawab. Peserta didik  mengajukan berbagai pertanyaan yang berhubungan dengan proses hukum mulai dari masalah pelanggaran ringan hingga kasus besat yang sedang berkembang di masyarakat.

Editor:
Endang Mu'min
Kontributor:
Win
Penulis:
Win
Fotografer:
MTsN 5 Majalengka

Kalender

September 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • -
  • -
  • -
  • -
  • -